Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Semangat Warga RT 5 / RW 5 Kelurahan Banyu Urip, Peringatan HUT RI ke- 77 Tahun

| Agustus 16, 2022 | 0 Views Last Updated 2022-08-16T16:05:04Z


Liputanphatas.com || Surbaya - Malam tirakatan puncak peringatan HUT RI ke- 77 Tahun diperingati bersama warga RT 5 RW 5 warga berkumpul di depan balai RT 5. Selama dua tahun tidak merayakan HUT RI dikarenakan pandemi covid 19. 

Malam ini warga berkumpul bersama dengan semangat Hari Kemerdekaan RI ke- 77 Tahun yang dilaksanakan di depan balai RT 5 Kelurahan Banyu Urip Kecamatan Sawahan Kota Surabaya, Selasa (16/8/2022).


Dalam sambutannya Agus Harso Sumaidi  selaku ketua RT 5 RW 5, menyampaikan mengucapkan banyak kasih kepada seluruh warga RT 5 pada malam tirakatan HUT RI ke- 77 Tahun warga guyup rukun saling berpartisipasi dan saling gotong royong dalam mengisi hari kemerdekaan saat ini, tanpa di komando pun warga sudah bergerak dan saling bahu membahu menyambut HUT RI ke- 77 Tahun.

"Semoga suasana guyup rukun dan gotong royong ini bisa dipertahankan,” Harapnya.

Dalam menyambut peringatan puncak HUT RI ke- 77 Tahun warga mengisi semarak kemerdekaan dengan berbagai kegiatan lomba anak - anak seperti lomba kelereng, kempit balon, masukan paku dalam Botol, lomba makan kerupuk, lomba balap karang pakai hlem.


Acara selanjutnya potong tumpeng untuk memperingati HUT RI ke- 77 tahun yang dilakukan oleh Agus Harso Sumaidi selaku ketua RT 5 diberikan kepada Susilo sesepuh karang taruna.

Diakhir acara peringatan Puncak HUT RI ke- 77 tahun pembagian hadiah lomba untuk anak - anak dan hadiah lomba untuk ibu - ibu warga RT 5  dan makan tumpeng bersama dan acara ramah tamah warga. (Red).


Editor/Publisher: Bairi
×
Berita Terbaru Update